Roemahmedia.com I JAKARTA,-
Berhubungan seks adalah salah satu kegiatan yang kerap dilakukan pasangan, selain karena menyenangkan berhubungan seks juga menambah kedekatan pasangan.
Tapi, ada hal-hal yang malah bisa membuat bercinta menjadi menyebalkan. Salah satunya adalah timbul gatal dan ruam akibat alergi terhadap hubungan suami istri. Kondisi ini biasanya lebih sering dialami wanita.
Ada beberapa penyebab terjadinya alergi terhadap hubungan suami istri. Melansir The Health Site, inilah penyebab dan cara mengatasi alergi bercinta :
Alergi cairan mani
Air mani yang keluar saat pria ejakulasi dapat membuat Miss V terasa gatal, sensasi terbakar, atau bahkan urtikaria, asma, serta anafilaksis. Salah satu kemungkinan terjadinya kondisi ini karena air mani mengandung protein yang sensitif bagi Miss V.
Dokter perlu melakukan diagnosis menggunakan sampel air mani dan kulit Miss V wanita. Cara mengatasi yang bisa dilakukan adalah menggunakan kondom atau bercinta secara teratur agar kulit terbiasa maupun pengobatan lain.
Alergi lateks
Lateks adalah sejenis karet yang digunakan pada kondom dan kadang mainan seksual. Alergi dari bahan ini dapat terjadi pada pria maupun wanita. Gejala yang mungkin terjadi gatal, terbakar, dan ruam lokal yang terjadi beberapa menit setelah aktivitas seksual dilakukan.
Proses diagnosisnya dapat mencakup tes darah dan kulit untuk melihat reaksi antibodi IgE terhadap lateks. Untuk mengatasinya tentu saja menghindari benda-benda yang mengandung lateks.
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam