Roemahmedia.com I JAKARTA, – Kebahagiaan lahir bathin sangat dirasakan oleh Ayana Jihye Moon atau Ayana Moon setelah menjadi mualaf. Selebgram asal Korea Selatan itu memeluk agama Islam pada tahun 2019 di Malaysia.
Terpesona dengan keindahan alam Indonesia, dia jalan-jalan di Indonesia. Kemudian, Ayana semakin banyak teman sampai akhirnya ditawari pekerjaan di Indonesia.
Ayana mengatakan bahwa banyak perubahan positif yang dia rasakan sejak memeluk agama Islam. Salah satunya, Ayana jadi lebih pandai bersyukur.
"Sebelum masuk Islam, saya tidak bersyukur dengan apa yang saya punya. Saya seorang good student dan good teacher sehingga tidak respect dengan yang lain. Setelah masuk Islam, saya mulai respect other people, mulai bisa bersyukur," kata Ayana Moon kepada VIVAnews.com
Di Indonesia, Ayana juga terus memperdalam agama Islam. Dia bersyukur punya teman yang membawa ke arah yang lebih baik.
Lebih lanjut, Ayana semakin punya sifat murah hati sejak jadi mualaf. Sebelumnya, dia mengaku suka marah, khususnya kepada sang adik. Aydin, adiknya Ayana juga memeluk agama Islam belum lama ini.
"Saya garang, galak, sama adik saya. Kadang saya marah sama dia. Setiap saya mengajari dia pelajaran, saya galak. Sekarang sudah enggak (pemarah). Galaknya berkurang, alhamdulillah. Jadi murah senyum," tutur Ayana Moon.
Foto: VIVAnews
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam