Mabes Polri Tetap Tak Akan Berikan Izin Liga 1 Bergulir November Nanti

NET

NET

| BANDUNG,- Menanggapi hasil Extraordinary Club Meeting 2020, Kadiv Humas Mabes Polri Ijen Argo Yuwono menegaskan pihaknya masih belum akan memberikan izin keramaian,berlaku bagi sepak bola, hingga pelaksaan Pilkada Serentak 2020. Disebutkannya, kebijakan itu sesuai dengan maklumat yang dikeluarkan Kapolri Jenderal Idham Azis. Dimana selama pandemi Covid-19 dan Pilkada, Polri tidak mengeluarkan izin keramaian. "Sudah jelas kalau Polri tidak akan mengeluarkan izin keramaian selama Pilkada. Kebijakan ini sesuai dengan maklumat Kapolri bahwa selama pandemi dan pilkada (Polri) tidak mengeluarkan izin keramaian," kata Argo dilansir dari kumparan.com, Selasa (13/10/2020). Argo menjelaskan ada sejumlah faktor yang menjadi alasan Polri tak mengeluarkan izin keramaian. Mulai dari situasi penularan Covid-19 yang masih meningkat, adanya maklumat Kapolri dan Polri mendukung kebijakan pemerintah dalam penanganan COVID-19. Disampaikan sebelumnya, 18 klub sudah sepakat akan menggelar kompetisi pada 1 November mendatang. Kesepakatan itu pun sudah diketahui dan ditandatangani PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB). Kendati begitu, bergulirnya kembali kompetisi itu belum mendapatkan izin dari pihak kepolisian. (ely)