Dinkes Jabar ajukan 10 ribu vial vaksin Pfizer dan akan dikirim 67 ribu vial vaksin dari Kemenkes

Kepala Dinas Kesehatan Jabar Nina Susana Dewi.

Kepala Dinas Kesehatan Jabar Nina Susana Dewi.

BANDUNG, roemahmedia.com - Bersamaan dengan terjadinya kekosongan vaksin Covid-19, Dinas Kesehatan Jawa Barat melalui Sumber Daya Kesehatan (SDK) terus mengupayakan pengajuan vaksin Covid-19 ke Kementerian Kesehatan RI. "Kami terus upayakan pengajuan vaksin dengan mengirimkan surat permohonan ke pusat sebanyak dua kali namun masih belum ada kabar pemberian vaksin," kata Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Juanita Paticia pada Rabu, (26/10/2022). "Intinya saat ini terdapat kekosongan vaksin karena pusat sedang proses hibah. Informasi dari Kemenkes dalam waktu dekat Jawa Barat akan dikirim (vaksin) dan akan didistribusikan ke Kabupaten/ Kota," tambahnya. Dalam proses pendistribusian vaksin, Dinkes Jabar memfasilitasi pengiriman ke Kabupaten/Kota sesuai surat dari Kemenkes. Dari dua surat yang sudah dikirim ke Kemenkes RI, Dinkes Jabar mengajukan sebanyak 10 ribu vial vaksin jenis Pfizer dan akan dikirim sebanyak 67 ribu vial vaksin dari Kemenkes.