BANDUNG, roemahmedia.com - Komitmen Pemprov Jabar untuk menurunkan stunting diapresiasi pemerintah pusat. Menteri Kesehatan Budi Gunadi menilai, inovasi program-program yang dibuat Pemprov Jabar luar biasa.
"Saya hadir ke sini untuk mendukung dan untuk belajar dan meniru cara Jabar. Saya sudah minta izin ide bagus dari Jabar untuk dicontek dibagikan dan diterapkan di daerah lain. Kalau semangat kepala daerah mendekati Jabar Insya Allah target 14 persen stunting secara nasional bisa tercapai," ujar Budi, di acara Jabar Stunting Summit 2022 di Gedung Sate, Rabu (14/12).
Budi mengatakan, pihaknya datang ke Jabar atas undangan Gubernur Jawa Barat yang penting sekali untuk menurunkan angka stunting nasional. Karena, Jabar penduduknya paling banyak. Bahkan, balitanya juga paling banyak.
"Kalau Jabar sukses, maka nasional juga sukses menurunkan angka stunting dari 24 persen ke 14 persen. Jadi, saya terima kasih sekali karena inovasi tim Jabar," katanya.
News
Menkes Budi Gunadi akan Contek program stunting di Jabar
842022-12-14 05:14:402 Mins read0 CommentMenteri Kesehatan Budi Gunadi.
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam