Pengembangan Usaha PT Jaswita Kian Prospektif

Adikarya Parlemen

Anggota Komisi III DPRD Jabar, H. Ricky Kurniawan, LC

Anggota Komisi III DPRD Jabar, H. Ricky Kurniawan, LC

BANDUNG, roemahmedia.com -:Di penghujung tahun 2022, berdasarkan informasi yang didapat baik dari kunjungan ke lapangan maupun dari hasil raker dengan mitra kerja, legislatif Jabar mencatat berbagai kinerja dari mitra kerja. BUMD di lingkungan Pemerintah Provinsi Jabar, dari hasil evaluasi itu, tercatat ada beberapa kemajuan . Kemajuan yang dicapai oleh BUMD, karena BUMD salah satunya dituntut memberikan kontribusi pada PAD , ini menunjukkan BUMD tersebut sudah mempunyai prospektif. Adapun BUMD yang saat ini kinerjanya kian prospektif adalah PT Jaswita, papar Anggota Komisi III DPRD Jabar, H. Ricky Kurniawan, LC, dalam keterangannya kepada media baru-baru ini. Ricky, dalam keterangannya mengatakan PT Jaswita, sebagai salah satu BUMD , tentunya mempunyai core bisnis. Dalam perjalanannya di waktu-waktu lalu, PT Jaswita sudah fokus pada core bisnis di sektor pariwisata. Bahkan, aset-aset milik Pemerintah Provinsi Jabar yang potensial mendukung pengembangan pariwisata digarap oleh PT Jaswita. Aset Pemerintah Provinsi Jabar yang dikelola oleh PT Jaswita diantaranya Hotel Salak di kawasan Kota Bogor. Selanjutnya, jelas Ricky dalam konteks kekinian core bisnis PT Jaswita dikembangkan ke usaha lain, salah satunya layanan Umroh. Layanan Umroh, merupakan core bisnis PT Jaswita layak untuk dikembangkan, terutama untuk ruang lingkup usaha travel Layanan usaha itu, sangatlah faktual seiring kondisi ekonomi yang membaik, trend masyarakat yang mau berangkat Umroh kian meningkat. "Ini tentunya pangsa pasar potensial yang harus digarap oleh PT Jaswita", jelas Ricky. Jasa pemberangkatan Umroh , agar di tahun mendatang terus meningkat perlu ditingkatkan promosi layanan Umroh. Layanan Travel Umroh yang dikelola oleh PT Jaswita, ujar Ricky harus meningkatkan promosi. Prasyarat yang perlu disiapkan penambahan layanan IT untuk promosi layanan travel Umroh