Roemahmedia.com I BANDUNG,-
Tripadvisor menobatkan Bali sebagai destinasi terpopuler di Asia. Bali menempati peringkat pertama, mengalahkan Phuket di Thailand.
Melansir detikxom, Baru-baru ini platform wisata terbesar di dunia, Tripadvisor merilis pemenang Penghargaan Travellers Choice untuk Destinasi 2020. Tripadvisor memilih 25 destinasi terpopuler berdasarkan unsur kualitas dan kuantitas dari ulasan dan rating yang diberikan traveler pada 2019.
Menurut Wakil Presiden Brand Ambassador Tripadvisor, Neela Pal tujuan diberikannya penghargaan ini adalah untuk mendapatkan destinasi wisata unggulan yang sering direkomendasikan wisatawan untuk dikunjungi di Asia.
Dari penilaian itu, terpilihlah Bali sebagai yang terpopuler. Bali digambarkan sebagai surganya Indonesia yang kaya akan fantasi. Suasana pantai tropis, hutan, dan seni budaya menjadi daya tarik Pulau Dewata dibandingkan destinasi top Asia lainnya.
Selain Bali, destinasi Indonesia lainnya yang masuk dalam daftar adalah Lombok di Nusa Tenggara Barat (NTB). Lombok menempati posisi 16.
Lombok digambarkan sebagai destinasi yang memiliki pantai perawan, air terjun bak kristal, dan gunung berapi yang menjulang tinggi. Pantai Kuta dan kawasan Gili menjadi daya tarik utama bagi wisatawan karena memiliki pasir putih serta lokasi selam yang menawan.
Berikut ini daftar 25 destinasi terpopuler di Asia versi Tripadvisor. Mana destinasi favoritmu?
1. Bali, Indonesia
2. Phuket, Thailand
3. Goa, India
4. Bangkok, Thailand
5. Hanoi, Vietnam
6. Hoi An, Vietnam
7. Siem Reap, Kamboja
8. Tokyo, Jepang
9. Kyoto, Jepang
10. Chiang Mai, Thailand
11. Da Nang, Vietnam
12. Beijing, China
13. Kathmandu, Nepal
14. Jaipur, India
15. New Delhi, India
16. Lombok, NTB
17. Ho Chi Minh City, Vietnam
18. Hong Kong, China
19. Krabi Town, Thailand
20. Pulau Panay, Filipina
21. Bophut, Thailand
22. Shanghai, China
23. Singapura
24. Seoul, Korea Selatan
25. Taipei, Taiwan
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam