Viral Pesepeda Masuk Tol Bogor

Foto: net

Foto: net

Roemahmedia.com I JAKARTA,- Sebuah video viral menampilkan ulah pesepeda yang bikin geleng-geleng kepala. Sekitar 7 pesepeda tengah gowes di ruas jalan tol, sebagian di antaranya menyeberang lalu melawan arah. Para pesepeda mengendarai sepeda jenis mountain bike dan mengenakan jersey yang seragam. Tidak terlihat jelas identitas yang tertera di jersey tersebut. Suara yang terdengar dalam video tersebut menyebut 'tol Bogor', namun belum diketahui lokasi pasti video tersebut diambil. Dari marka yang terlihat, sepertinya dekat pintu tol. Video tersebut beredar di grup-grup Whatsapp dan media sosial komunitas pesepeda. Banyak yang menyayangkan perilaku tersebut karena membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan tol lainnya. "Waduh pelanggaran berat ini, karena ini sangat menodai semangat para pegowes yang selalu menghimbau agar selalu mematuhi rambu lalulintas saat gowes," kata Wakil Ketua Paguyuban Pesepeda Bogor Raya (PPBR), Suyono Abet, kepada detikcom, Minggu (13/9/2020). "Lampu merah saja tidak boleh di langgar, apalagi ini masuk jalur tol ramai-ramai jelas ini suatu pelanggaran," lanjutnya. Sementara itu, Rendi dari komunitas sepeda Rawakalong.mtb mengecam keras perilaku pesepeda yang membahayakan tersebut. Menurutnya, apa yang tampak di video sudah jelas merupakan pelanggaran. "Saya melihat video tersebut langsung kirim ke beberapa group gowes dan screenshot jersey mereka berharap dikenali komunitasnya," kata Rendi.