Semangat Berbagi di Sabtu Pagi Ala ASN DPMDesa Jabar

Kabid Bindes DPMD Jabar, Asep Nandang Rasadi, SIP secara simbolis menyerahkan paket sembako hasil rereongan ASN DPMD jabar kepada warga Desa Pamayahan Kec. Lohbener Kab. Indramayu pada Sabtu (21/08/2021).

Kabid Bindes DPMD Jabar, Asep Nandang Rasadi, SIP secara simbolis menyerahkan paket sembako hasil rereongan ASN DPMD jabar kepada warga Desa Pamayahan Kec. Lohbener Kab. Indramayu pada Sabtu (21/08/2021).

INDRAMAYU, roemahmedia.com – Secara bergantian, ASN DPMD Prov. Jabar datang dan menyapa warga di Indramayu setiap akhir pekan. Kehadirannya tiada lain untuk menunjukan sikap empati dan menyemangati warga dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini. “Jangan lihat seberapa banyak paket sembako yang diberikan. Atau berapa banyak jumlah warga yang dibantu. Namun niat & ketulusan, serta kepedulian kami untuk meringankan beban warga dalam menghadapi kondisi sulit seperti ini,” tutur Kabid Bindes, Asep Nandang Rasadi, SIP pada Sabtu (21/08/2021). Pembagian sembako hasil rereongan ASN DPMD Jabar ini, merupakan kali kelima yang dibagikan di Kab. Indramayu. Kenapa selalu Indramayu? Tidak ke wilayah lain? Hal ini sesuai penugasan DPMD Prov. Jabar selaku Petugas Penghubung (LO) PPKM di Kab. Indramayu. Sebagaimana tertuang dalam Surat Perintah Sekda Prov. Jabar No. 2978/KPG.03.04/HUKHAM tgl. 05 Juli 2021, tentang Petugas Penghubung (Liasion Officer) Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Prov. Jabar dengan Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional serta Komite Kebijakan/Satgas Penanganan Covid-19 dan Satgas Pemulihan Ekonomi Daerah Kab/Kota di Daerah Prov. Jabar. "Hari ini kita akan membagikan bantuan sembako di Desa Pamayahan Kec. Lohbener. Tentunya pemilihan setiap lokasi desa, kita koordinasikan terlebih dahulu dengan pihak DPMD Kab. Indramayu,” ujar Desi Susanti, S.STP, Kasi Bina Pengembangan Kapasitas Aparatur Desa. Beberapa minggu sebelumnya di Desa Terusan dan Desa Singajaya Kec. Indramayu, Kepala DPMD Prov. Jabar Bambang Tirtoyuliono turun langsung membagikan bantuan paket sembako dengan mengendarai kendaraan roda dua, Minggu (25/07/2021). Kemudian secara berturut-turut, disusul Sekretaris Dinas, Bidang KPPM, Bidang PUEM, dan Satker Dekon membagikan sembako di desa yang berlainan pada setiap akhir pekannya. "Meski akhir pekan, kami sangat senang melakukan hal ini. Dapat berbagi dengan warga selama pandemi", imbuh Kasi Evaluasi Perkembangan Desa/Kelurahan, Nugi Ganjar Nugraha, S,STP. Kegiatan bakti sosial yang dilakukan masing-masing bidang dalam beberapa minggu ini, tidak semata-mata hanya untuk membagi-bagikan sembako. Akan tetapi, sekaligus untuk melakukan pembinaan, monitoring atau evaluasi sesuai tupoksi masing-masing bidang di DPMD Prov. Jabar. "Sebagai contoh, tupoksi kami dalam pengelolaan keuangan & aset desa. Kami pergunakan untuk melakukan pembinaan terkait pengelolaan Dana Desa dalam penanganan Covid-19", sambung Yudi Haerudin, S.Sos, Kasi Bina Administrasi Keuangan & Aset Desa.***