BANDUNG, roemahmedia.com - Kawasan Puncak Kabupaten Bogor merupakan salah satu ikon wisata Jabar yang sudah terkenal dan menjadi primadona wisatawan lokal bahkan hingga wisatawan mancanegara.
Kawasan Puncak Bogor, masih menjadi salah satu tempat wisata primadona khususnya bagi warga ibu kota. Berada di dataran tinggi dengan udara yang sejuk, menjadi magnet untuk melepas penat bersama keluarga.
"Oleh karena itu saya mengajak semua pihak untuk menjaga bersama Kawasan Puncak Bogor agar tetap menjadi kawasan yang aman, nyaman dan asri, serta religius," ujar Anggota DPRD Jabar Dapil Kab Bogor H. Ricky Kurniawan, baru-baru ini.
Terlepas dari berbagai permasalahan di kawasan wisata Bogor, Ricky mengingatkan agar isu-isu negatif di Puncak Bogor jangan lantas terlalu dibesar-besarkan. terpenting segara atasi dan tindaklanjuti dengan mencari solusinya.
"Isu-isu negatif dan masalah yang terjadi kalau terlalu dibesar-besarkan akan menurunkan citra kawasan wisata Puncak dan lambat laun berdampak pada penurunan kunjungan wisatawan, ini tentunya akan merugikan kita semua terutama sektor usaha dan pendapatan warga sekitarnya," jelasnya.
Di sisi lain, Ricky menuturkan, secara tidak sengaja dirinya pernah bertemu salah seorang warga dari Saudi Arabia di Puncak Bogor.
Ternyata orang itu mantan Menteri Kesehatan Saudi Arabi yang rutin setiap tahun datang ke Puncak Bogor.
Warga Saudi Arabia tersebut rutin setiap tahun datang karena sangat tertarik dengan keindahan alam Puncak Bogor. Sehingga Dia pun sampai membeli lahan dan membangun Villa serta menanamkan investasi di kawasan Puncak Bogor.
"Setiap ke Puncak Dia sengaja tinggal sampai 2 hingga tiga bulan," tutur Ricky.
Saat berbincang-bincang dengan mantan Menkes Saudi Arabia, ada penuturannya yang mesti jadi perhatian kita semua. Dirinya mulai tidak nyaman dan terusik saat merebaknya info masalah amoral, mulai dari masalah prostitusi hingga kawin kontrak. informasi ini tersebar ke negaranya hingga negara Timur tengah lainnya.
"Masalah amoral ini sangat menggangu kenyamanannya tinggal di Puncak selama ini, Dia pun sempat menanyakan kebenaran informasi tersebut," jelasnya.
Dari pertemuan yang secara kebetulan itulah Ricky termotivasi untuk mengajak semua pihak menjaga keberadaan kawasan wisata Puncak Bogor agar tetap nyaman, aman dan asri.
"Utamanya kawasan wisata Puncak Bogor tetap religius," pungkas Ricky yang di tengah kesibukannya tetap masih mengurus dan membina santri-santri yatim piatu di salahsatu Pesantren di Kab. Bogor.
dprd
Ricky ajak semua jaga Kawasan Puncak Bogor tetap asri dan religius
Adikarya Parlemen
842022-06-26 23:06:192 Mins read0 CommentKetua Fraksi Gerindra dari Dapil Kab. Bogor, H. Ricky Kurniawan
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam