BANDUNG, roemahmedia.com - Jalan Batas Purwakarta-Jatiluhur mulai besok 5 Agustus 2022 akan uji coba menerapkan dua jalur dari ke dua arah dengan pembatasan jenis kendaraan kecil saja khususnya ke arah Purwakarta.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (BMPR) Jabar Bambang Tirtoyuliono di Bandung, Kamis 4/8.
Menurut Bambang, hal ini dilakukan sebagai upaya mengurai kemacetan dan meminimalisir antrean panjang kendaraan di ruas jalan tersebut selama masa perbaikan atau rekonstruksi.
"Rekonstruksi Jalan Batas Purwakarta - Jatiluhur dilakukan sepanjang 1,5 km dengan konstruksi rigid (perkerasan kaku/beton) sudah progress 82.6 % penyelesaiannya," jelas Bambang.
Rencananya penyelesaian perbaikan jalan tersebut akan selesai Desember 2022 tetapi akan dipercepat paling lambat sampai dengan September 2022.
Jalan tersebut mulai diperbaiki sejak Maret 2022 karena rusak akibat dari banyaknya kendaraan bermuatan lebih.
"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan pengguna jalan dan uji coba pembatasan ini untuk meminimalisir panjangnya antrean," ujar Bambang.
Gedung Sate
Jln Purwakarta-Jatiluhur mulai besok uji coba Terapkan Dua Jalur, kriteria Kendaraan Kecil
842022-08-04 17:49:182 Mins read0 CommentRuas Jalan Batas Purwakarta-Jatiluhur sedang masa rekonstruksi atau perbaikan.
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam