BANDUNG, roemahmedia.com - Kabupaten Karawang sebagai kota industri kualitas udaranya makin buruk. Pencemaran udara sudah di ambang batas normal, dan efeknya banyak warga yang sakit karena udara yang tercemar parah ini.
Menurut Anggota DPRD Fraksi Partai Gerindra Persatuan Jawa Barat Dapil Kabupaten Karawang dan Purwakarta, Ihsanudin, Pemkab Karawang dengan kondisi demikian harus memperbaiki kualitas udara di Kabupaten Karawang dengan cara penghijauan dan menata kota dengan rapi dan bersih.
“Saya sebagai orang Karawang dan anggota DPRD Jabar dari dapil Karawang-Purwakarta merasa miris dan prihatin atas kualitas udara Kota Karawang yang tercemar dengan tingkat polusi yang di atas ambang normal,” ujar Ihsanudin.
Dengan kondisi demikian, Pemkab Karawang diminta segera memperbaiki lingkungan dengan cara menata hutan kota, penghijauan dan merapihkan trotoar-trotoar kota yang kotor.
“Miris di Kabupaten Karawang trotoarnya banyak yang rusak dan kotor. Debu dan sampah dimana-mana sehingga memperburuk kualitas udara di kota ini. Selain karena tercemar oleh asap indsutrialisasi,” ungkap Ihsanudin.
Ihsanudin dalam keterangannya juga mengatakan, dirinya prihatin dengan pohon-pohon yang ditebang di kota ini. Padahal harusnya untuk memperbaiki kualitas udara yang sehat pemerintah harus gencar melakukan reboisasi.
Yang mengkhawatirkan juga, katanya, dalam kurun waktu satu tahun, kualitas udara harian di Kabupaten Karawang yang dikategorikan baik hanya dua hari. Salah satu penyebab buruknya kualitas udara di daerah ini adalah pencemaran udara dan emisi.
“Kabupaten Karawang sebagai kota industri kualitas udaranya memang makin buruk. Pencemaran udara sudah di ambang batas dan efeknya banyak warga yang sakit karena udara yang tercemar parah ini,” ujar Ihsanudin mengakhiri penjelasannya.
News
Legislatif Jabar Minta Karawang Perlu Penghijauan dan Tata Kota yang Rapi & Bersih
842022-10-01 16:51:262 Mins read0 Comment
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam