Ini Rilis Jabar Saber Hoaks Terpopuler Awal September didominasi Isu Kesehatan

Ilustrasi IST

Ilustrasi IST

BANDUNG, roemahmedia.com - Jabar Saber Hoaks merilis lima daftar hoaks yang paling banyak mendapat perhatian warganet dari 29 Agustus 2022 hingga 4 September 2022. Hoaks terkait isu kesehatan masih menjadi sorotan. Hoaks pertama yang mendapat sorotan adalah terkait penyakit polio yang berganti nama menjadi Guillain-Barr Sindrom (GBS) sebagai efek samping dari vaksinasi covid-19. Unggahan hasil pengecekan fakta Jabar Saber Hoaks terkait topik ini mendapatkan interaksi dari para netizen sebanyak 17 dengan total penjangkauan atau reach sebanyak 1.708. Faktanya dilansir dari Reuters, GBS tidak tercatat sebagai efek samping dari vaksin covid-19. Polio sama sekali bukan efek samping dari covid-19. Hoaks kedua yang menjadi sorotan adalah terkait cacar monyet yang bisa ditularkan lewat gigitan nyamuk. Unggahan hasil pengecekan fakta tim Jabar Saber Hoaks terkait topik ini mendapatkan interaksi dari para netizen sebanyak 33 dengan total penjangkauan atau reach sebanyak 1.771. Faktanya dilansir dari USA Today tidak ada bukti terkait klaim yang dimaksud.