Kopi Jabar Termahal di Dunia

Harga Capai 10 SD 15 Dolar Amerika per Kg

Kopi Java Preanger dari Jabar bernilai ekonomis tinggi untuk pasar ekspor. Kopi varietas arabika ini diterima pasar internasional dengan harga tertinggi dibandingkan kopi dari negara lain termasuk dari daerah lain di Indonesia. “Harganya mencapai  10 SD 15 dolar Amerika per kg,” ujar Ketua Masyarakat Kopi Jawa Barat Dr. Ir. M. Atamimi . Foto: Ir. M. Atamimi.*** Pesaing pasar kopi Jabar seperti kopi Brasil kini hanya berkisar 5 Dolar Amerika. Hal itu terjadi karena di Brasil pemanenan buah kopi justru  dilakukan dengan mekanisasi. Kopi memang menjadi salah satu komoditas unik, perlakuan  pemanenn secara konvensional lebih menaikkan harga. Kopi dengan harga tinggi adalah jenis arabika yang ditanam di atas ketinggian 800 meter di atas permukaan laut. Jawa Barat secara identitas geografis banyak memiliki pegunungan dengan ketinggian di atas 800 meter dpl bahkan hingga 1.500 m dpl. Contohnya Kab Bandung terdapat kopi Malabar yang ditanam di Gunung Malabar. Kab. Garut degan kopi  di Gunung Papandayan serta Kab. Sumedang kopi di Gunung Manglayang.***