Kab. Subang, roemahmedia.com - Banyaknya kerusakan jalan provinsi di wilayah Subang menjadi perhatian anggota DPRD Jabar Nina Nurhayati. Saat jaring aspirasi masyarakat Darmaga Kec. Cisalak, Kab. Subang dalam rangka Reses II Tahun Sidang 2021-2022, banyak keluhan dari masyarakat terutama ruas jalan provinsi di wilayah Jalancagak hingga Pamanukan.
"Seperti reses sebelumnya, aspirasi yang berkembang itu yang utama adalah fasilitas umum seperti jalan. Jadi sebelum jalan beres, aspirasi ya jalan lagi, jalan lagi, jalan lagi gitu," ujar Anggota Komisi V DPRD Jabar ini.
Kerusakan jalan tersebut lanjut Nina, mulai dari kerusakan sedang hingga rusak parah. Padahal, kerusakan jalan tersebut dapat mengganggu aktivitas warga.
Selain membahayakan pengguna jalan yang dapat mengakibatkan peningkatan kecelakaan lalu lintas, warga menggunakan jalan juga untuk aktivitas perekonomian sehingga perbaikan jalan harus menjadi prioritas.
"Jadi kalau untuk perbaikan jalan rasanya itu prioritas utama untuk keselamatan semua pengguna jalan," jelas Nina.
Ia pun berharap Pemerintah Provinsi Jawa Barat memperhatikan hal tersebut meski memang terganggu penanggulangan Covid-19.
"Kita anggota dewan mewakili dapil masing-masing untuk mengawal aspirasi mereka, nah harapan ambu, semua aspirasi yang dari warga masyarakat, diperhatikan dengan baik oleh Pak Gubernur," pungkasnya.
dprd
anggota DPRD Jabar Nina Nurhayati: Perbaikan Jalan Harus Jadi Prioritas
842022-03-11 13:23:332 Mins read0 Comment
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam