Roemahmedia.com I BANDUNG– Sebanyak 3.071 mahasiswa baru Universitas Komputer Indonesia (Unikom) dikukuhkan secara online saat pandemi COVID-19, Senin (21/9/2020)
Rektor Unikom, Prof. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Seogoto, M.T., resmi mengukuhkan yang diterima pada jenjang Magister, Sarjana dan Diploma yang tersebar pada 28 program studi di 7 Fakultas di Unikom yang diwakili oleh 6 (enam) mahasiswa baru pada prosesi Sidang Terbuka Senat Unikom dalam rangka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun Akademik 2020/2021.
Sidang Terbuka Senat Unikom dalam rangka PMB TA 2020/2021 yang bertepatan dengan Dies Natalis ke-20 Unikom tersebut digelar di Auditorium Lt. 17 Smart Building Unikom dan turut dihadiri oleh Rektor, Para Wakil Rektor, Para Dekan, Head of Region BNI Kantor Wilayah Bandung, Efrizal beserta jajarannya guna memberikan sambutan dan penyerahan simbolis Beasiswa BNI senilai Rp 75.000.000 untuk 80 orang mahasiswa berprestasi Unikom.
Rektor Unikom, dalam pidatonya menyampaikan rasa syukurnya atas penyambutan mahasiswa baru sebagai keluarga besar Universitas Komputer Indonesia di tengah kondisi pandemi COVID-19. Menjadi mahasiswa merupakan tingkatan tertinggi dalam tahapan sebagai siswa, karenanya jadilah mahasiswa yang aktif dan menginsipirasi dengan memperluas pengetahuan selama menempuh studi serta menggunakan etika juga sikap yang baik.
Jadikan kebanggaan sebagai motivasi untuk diri sendiri dan milikilah kecerdasan spiritual serta emosional untuk menunjang intelektualisasi saudara. Karena sejatinya ilmu tanpa agama akan buta dan agama tanpa ilmu akan lumpuh.
“Menjadi mahasiswa Unikom tentunya akan dibekali dengan keunggulan di bidang ICT dan kewirausahaan, sehingga saat lulus nanti para lulusan akan piawai mengimplementasikan bidang ilmu masing-masing dengan kecanggihan teknologi serta kemampuan berwirausaha. Saya berharap bahwa saudara sekalian dapat melaksanakan studi sebaik-baiknya dan mengukir prestasi bersama Unikom baik di kancah nasional hingga internasional.” ujar Eddy.
Sementara itu, Efrizal selaku Head of Region BNI Kantor Wilayah Bandung mengatakan bahwa Unikom merupakan salah satu perguruan tinggi swasta terbaik di Kota Bandung dan dapat bersaing di kancah nasional juga internasional.
“Kami sangat mengapresiasi berbagai prestasi dan pencapaian yang telah diraih Unikom, tentu kami sangat bangga atas jalinan kerjasama yang telah dibangun antara Bank BNI dan Unikom sejak tahun 1998. Maka, selamat atas penerimaan mahasiswa baru Unikom dan perayaan Dies Natalis Unikom ke 20.” tuturnya.
Meski digelar secara online melalui Zoom dan Live Youtube Unikom, gelaran yang menjadi agenda rutin tahunan Unikom dalam menyambut mahasiswa baru turut menandai dimulainya kegiatan perkuliahan untuk semester ganjil Tahun Akademik 2020/2021.
Momentum Sidang Terbuka Senat Unikom dalam rangka PMB TA 2020/2021 tersebut bertepatan dengan peringatan Dies Natalis Unikom ke-20 pada 8 Agustus 2020 lalu.
Sebelumnya, Unikom sendiri telah membuka empat gelombang pendaftaran mahasiswa baru secara online di tahun akademik ini. Tentunya dengan sejumlah persyaratan yang harus mereka penuhi, salah satunya Ujian Saringan Masuk (USM) secara online untuk jenjang Magister, Sarjana dan Diploma.
Hal ini menjadi bentuk keseriusan Unikom selama proses penyeleksian mahasiswa baru guna menjaga kualitas perguruan tinggi, sehingga tidak semata-mata mengedepankan sisi kuantitas saja.
Gelaran PMB TA 2020/2021 yang rencananya akan berlangsung secara online selama 5 (lima) hari dari tanggal 21-25 September 2020 mendatang, tentu membutuhkan persiapan dari berbagai bidang kerja yang terlibat di Unikom. Tidak hanya seremoni penyambutan, rangkaian agenda kegiatan PMB juga menyuguhkan beberapa pengenalan dari jajaran pimpinan Unikom mulai dari Rektorat, Dekanat, Direktorat, Program Studi, Para Kepala Divisi, Para Kepala Bagian dan organisasi mahasiswa baik internal maupun eksternal sehingga para mahasiswa baru semakin mengenal kampusnya serta berbagai aktivitas kemahasiswaan yang ada di lingkungan Unikom.
Sidang Terbuka Senat dalam Rangka Penerimaan Mahasiswa Baru TA 2020-2021 berjalan dengan hikmat, lancar dan sukses berkat sinergitas yang baik serta komitmen yang tinggi di bawah kolaborasi beberapa bidang kerja di Unikom, diantaranya Direktorat Humas dan Protokoler, Direktorat PTSI, Direktorar AP2SC, dan Direktorat Kemahasiswaan Unikom.
Foto: Istimewa
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam