Bambang: Jafung Dinas BMPR Jabar Harus Aktif Jalankan Tugas

Kepala Dinas BMPR Jabar Bambang Tirtoyuliono (kiri) didampingi Sekretaris Dinas BMPR, Asep Supriatna saat Rapat Pimpinan awal tahun 2022, Senin (3/1) yang dihadiri seluruh pejabat eselon 3, 4 dan fungsional.

Kepala Dinas BMPR Jabar Bambang Tirtoyuliono (kiri) didampingi Sekretaris Dinas BMPR, Asep Supriatna saat Rapat Pimpinan awal tahun 2022, Senin (3/1) yang dihadiri seluruh pejabat eselon 3, 4 dan fungsional.

BANDUNG, roemahmedia.com - Reformasi birokrasi tidak boleh merubah budaya dan sistem kerja. Para pejabat fungsional di Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (BMPR) Provinsi Jawa Barat harus aktif dalam menjalankan tugasnya. Demikian dikemukakan Kepala Dinas  BMPR Jabar Bambang Tirtoyuliono didampingi Sekretaris Dinas BMPR, Asep Supriatna saat Rapat Pimpinan awal tahun 2022, Senin (3/1) yang dihadiri seluruh pejabat eselon 3, 4 dan fungsional  Pada kesempatan itu, Bambang juga menyampaikan kepada seluruh jajaran pejabat struktural maupun fungsional,  agar membuat inovasi untuk memudahkan dan meningkatkan kinerja.  Juga membangun komitmen kerja dan meningkatkan tata hubungan kerja yang baik antara UPTD dan Bidang, dimana  harus mengerti tupoksinya masing-masing.  “Susun pula rencana kerja sederhana yang efektif dan efisien, serta melakukan In house Training tentang pengawasan lapangan,” ujar Bambang. Untuk Bidang Jasa Kontruksi, Bambang mengimbau agar  diagendakan kegiatan pelatihan tenaga ahli serta pelatihan untuk penyedia jasa konstruksi terutama untuk memahami sistem administrasi, terutatma berkaitan dengan kontrak.  “Hal penting lainnya adalah intensifkan publikasi tentang kebinamargaan kepada masyarakat maupun antara perangkat daerah,” jelas Bambang seraya menambahkan semua itu perlu dilakukan sebagai resolusi yang akan dikerjakan dan harus  tercapai di tahun 2022.***