BANDUNG,- Legislator Gerindra Jabar Dapil Kab Bogor H. Ricky Kurniawan LC menekankan mitigasi bencana di Kabupaten Bogor harus diperkuat. Sehingga bisa meminimalisir risiko bencana, mengingat potensi bencana di Kabupaten Bogor ini cukup tinggi.
*Dengan memperkuat mitigasi bencana ini kita bisa lebih optimal dalam melakukan kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana,” ujar Ricky, baru-baru ini.
Mitigasi dan penanggulangan bencana tersebut perlu mengoptimalkan peran semua pihak mulai dari pemerintah, komunitas hingga masyarakat guna terciptanya ketahanan bencana secara terpadu.
Salah satu langkah konkretnya adalah memperkuat penanggulangan bencana di tingkat kecamatan. "Hal ini bisa membangun pondasi ketahanan bencana dari bawah, dan menjadikan kecamatan sebagai garda terdepan dalam melindungi masyarakat dari ancaman bencana,” katanya.
Di sisi lain, Ricky mengapresiasi salahsatu hi imbauan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi kepada Camat dan Lurah untuk peka penataan Daerah Aliran Sungai
Salahsatunya, para lurah, kades dan camat seluruh Jawa Barat, mesti lebih selektif dalam memberikan rekomendasi berbagai izin yang berpotensi menimbulkan problem lingkungan dan bertentangan dengan prinsip-prinsip pengelolaan alam yang berkelanjutan.
Para kepala desa, lurah dan camat harus mulai peka melakukan penataan dan berani membongkar bangunan yang menggunakan daerah aliran sungai (DAS) yang sudah jelas menganggu fungsi arus dari sungai itu sendiri.
"Mudah-mudahan upaya tersebut menjadi langkah yang efektif untuk menyelesaikan masalah banjir dan longsor di Kab. Bogor dan seluruh daerah lainnya di Jabar," pungkas Ricky.
News
Ricky (Gerindra): Mitigasi Bencana di Kab. Bogor Harus Diperkuat
Adikarya parlemen
902025-03-18 19:03:592 Mins read0 Comment
Baca Juga
ragam
Jelang Libur Nataru, Kemantapan Jalan Provinsi Jabar Ditargetkan 86,72 persen
yoga712024-12-17 06:35:462 Mins read ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam