Roemahmedia.com I BANDUNG,-
Kapasitas mobil memang sudah diatur sesuai standar keamanan. Namun, sebagian pengguna tetap saja nekat melanggar aturan yang telah ditetapkan pabrikan mobil.
Salah satunya tampak dalam video yang viral di media sosial, beberapa waktu lalu. Video yang diunggah oleh akun Instagram @makassar_iinfo itu memperlihatkan mobil Honda HR-V diisi 13 orang sekaligus.
Mengutip Suara.com, dalam video tersebut, awalnya mobil bersangkutan memang tampak hanya diisi 4 atau 5 orang. Namun hal tak terduga ketika beberapa pelajar berjilbab turun satu persatu.
Mulai dari kabin tengah, terlihat 7 orang pelajar turun dari mobil. Lanjut di kabin depan, muncul 3 orang pelajar.
Nah, di bagasi ternyata juga ada 3 orang pelajar yang ikut naik Honda HR-V tersebut.
Lalu, timbul pertanyaan, apakah mereka di dalam tidak merasa pengap, ya? Bagaimana bisa satu unit mobil diisi orang sebanyak itu?
Aksi ini pun kemudian mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.
"Eh, gila. Gimana pengapnya itu di dalam mobil? Hahaha," tulis warganet dengan akun @nur.hasna_
"Alhamdulillah, nggak ada yang kentut pas di dalam, coba bayangin kalau ada yangg kentut," cuit warganet lain dengan akun @wianeuwidia.
Foto: Instagram
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam