BANDUNG, roemahmedia.com -;Sebanyak 35 kontingen O2SN jenjang SD dan SMP yang akan berlaga di tingkat Nasional, dilepas secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jabar, Wahyu Mijaya, di Kantor Disdik Jabar, Kota Bandung, Senin (18/9/2023).
“Medali emas itu sejatinya bukan terbuat dari emas, tetapi dari sebuah perjuangan, semangat, dan tekad yang Adik-adik akan raih. Oleh karena itu, tetaplah berusaha, berjuang, bersemangat untuk mendapatkan kebaikan,” kata Wahyu.
Wahyu juga menyampaikan pesan kepada seluruh kontingen, untuk meminta doa kepada orang tua serta bimbingan guru-guru dan pembina.
"Hari ini, Adik-adik sudah menjadi yang terbaik di Provinsi Jawa Barat. Selangkah lagi, Adik-adik akan ikut dalam ajang nasional dan kalian mempunyai kesempatan untuk membuktikan bahwa kalian adalah yang terbaik di tingkat nasional," imbuhnya.
Namun, lanjut Kadisdik, apapun hasil yang didapat, tetaplah bersemangat mendapatkan yang terbaik. "Jangan melihat lawan tanding kalian yang lebih besar, lebih kuat, dan lebih banyak kelebihan, yakinlah kalian bisa menjadi yang terbaik. Yakinlah Adik-adik bisa menjadi pemenang," ujarnya.
Kadisdik menambahkan, jikapun Allah belum memberikan yang terbaik, jangan patah semangat, jangan lelah berjuang karena yakinlah hidup ini adalah sebuah proses. “Bukan hanya tentang hari ini, tapi mental Adik-adik dibentuk untuk kehidupan yang akan kalian jalani untuk memperjuangkan yang lebih baik,” ucapnya.
Sementara itu, meski tidak menjadi juara umum di O2SN tingkat nasional, kontingen peningkatan SMA, SMK, SLB Jabar meraih hasil yang mengejutkan.
Untuk perpanjangan SMA, Jabar mendapatkan 2 emas, 5 perak, 2 perunggu. Sedangkan perpanjangan SMK mendapatkan 3 emas, 5 perak, 1 perunggu dan SLB meraih 2 emas, 1 perunggu.
Siswa SD dan SMP Jabar akan bertanding tingkat Nasional O2SN dilepas Kadisdik Jabar Wahyu Mijaya.
News
Kadisdik Jabar Lepas 35 Kontingen O2SN Tingkat Nasional
902023-09-19 15:07:062 Mins read0 CommentSiswa SD dan SMP Jabar akan bertanding tingkat Nasional O2SN dilepas Kadisdik Jabar Wahyu Mijaya.
Baca Juga
ragam
Sekda Jabar Herman "Ngaprak" di Tengah Bau Sampah menyengat TPA Sarimukti
yoga712024-10-04 19:08:052 Mins read ragam
Bambang Tirtoyuliono Dapat Penghargaan dari Mendagri & Tempo Media Grup
yoga712024-08-31 06:30:082 Mins read ragam
Atalia Nyatakan tidak Akan Maju Pilgub Jabar dan Pilwakot Bandung
yoga712024-08-20 12:46:362 Mins read ragam
Peringatan HUT Kemerdekaan RI ala Dinas SDA Jabar, Bagi-bagi Bendera merah putih
yoga712024-08-13 21:15:382 Mins read ragam
AMPI se-Jabar Dukung Ahmad Hidayat Jadi Cawagub Jabar, Sosok Muda yang ideal dampingi Dedi Mulyadi
yoga712024-08-10 17:03:002 Mins read ragam