Penetapan Sekda Jabar Terkesan Lambat dan Tertutup, Agus Satria Desak Pj Gubernur Jabar Transparan

Aktivis Jabar Agus Satria.

Aktivis Jabar Agus Satria.

BANDUNG, roemahmedia.com - Pj Gubernur Bey T Machmudin didesak untuk transparan soal sistem pemilihan Sekretaris Daerah (Sekda). Metode pemilihan Sekda definitif harus segera diumumkan pada publik. Salah satu aktivis anti korupsi yang mengkritisi soal sistem ini yaitu Agus Satria. Menurutnya, Pemprov Jabar harus segera mengumumkan proses seleksi Sekda definitif dalam waktu dekat ini. Hal itu dikarenakan jabatan Plh Sekda Jawa Barat, Setiawan Wangsaatmaja akan segera berakhir. "Pemprov harus terbuka. Jangan sembunyi-sembunyi umumkan saja, dan terkesan sangat lambat, sampai. Harus memperpanjang jabatan PLH Sekda Jabar 14 hari ke depan," ujar Agus, Rabu (20/9/2023). Agus menjelaskan, dengan mengumumkan secara transparan, masyarakat akan percaya bahwa sekda terpilih merupakan orang yang berkompeten. Namun jika dilakukan secara diam diam hal itu patut dicurigai. "Kalau diam-diam dugaan saya ya pasti titipan lah. Entah itu titipan Gubernur sebelumnya atau lainnya. Sehingga Itu patut dicurigai. Harusnya sekarang ditentukan," katanya. Keberadaan Sekda definitif sendiri dirasakannya akan mempermudah roda kepemerintahan. Sebab jabatan Plh saat ini memiliki kewenangan terbatas untuk menjalankan proses birokrasi yang ada di lingkungan Pemprov Jabar. "Saya mendesak Pj Gubernur Jabar segera mengumumkan sistem pemilihan sekda pada publik. Jangan sampai sembunyi-sembunyi," kata dia. Sementara, Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mengatakan, dirinya belum mendapatkan keputusan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) soal sistem seleksi. Namun nantinya akan segera diputuskan. "Sekda definitif masih tahapannya, segera dilantik. Tahapan masih mengu untuk Plh, nanti setelah itu kita lihat," ujar Bey di Gedung Sate, Rabu (20/9/2023). Bey memastikan, Pemprov Jabar akan menentukan sistem terbaik untuk seleksi Sekda Jawa Barat. Dia menegaskan, sosok yang akan terpilih akan diumumkan sebelum masa Plh Sekda habis. "Segala sistem yang baik. Plh habis masa jabatan 3 Oktober 2023, nanti sebelum 3 Oktober saya kabari," kata dia.